Minggu, 31 Januari 2016

Bersantai di Pantai Tangsi (Pantai Pink II)


     Lombok ibarat mutiara kecil yang bercahaya di dasar laut bumi pertiwi,Indonesia.Pancaran kilaunya menarik perhatian bagi siapapun yang memandangnya.Yah memang julukan sebagai mutiara memang pantas disematkan untuk pulau seribu masjid ini.Bagaimana tidak,pesona Lombok memang tidak diragukan lagi,banyak penghargaan yang diraih salah satunya World Best Halal Tourism.Sungguh penghargaan yang luar biasa.

     Berbicara tentang keindahan,Lombok juga punya pantai pink yang gak kalah cantik dari pantai pink yang ada di NTT,yups namanya pantai Tangsi.Untuk menuju pantai ini bisa lewat jalur darat dan bisa juga lewat jalur laut,suka-suka kita.Tapi untuk kali ini saya lewat jalur laut saja dari desa Tanjung Luar,kabupaten Lombok Timur.Dari Tanjung Luar menuju pantai pink memerlukan waktu sekitar1,5 jam,lewat jalur laut itu menyenangkan loh,kita bisa melihat spot-spot cantik selama perjalanan,seperti di dalam tulisan saya yang satu ini Pantai Pink I .


     Keunikan serta keindahan alam yang dimiliki pulau Lombok ini meyakinkan saya bahwa Indonesia itu kaya,kaya akan budaya dan alam dan kita sepatutnya bangga dan bersyukur telah diahirkan di tanah Indonesia.Merdekaaaa,hehehe :D

     Kembali ke pantai Tangsi.Pantai ini tidak terlalu besar namun pesonanya sangat besar untuk memanjakan mata.Hamparan pohon-pohon besar berbaris rapih menyambut kedatangan kita,terlihat rumah-rumah kecil dari kejauhan,dan ternyata itu adalah warung makan yang menyediakan berbagai makanan khas Lombok dan Sumbawa.Dari jauh pasir pantai pink tidak terlihat begitu jelas mengeluarkan warnanya."Pasir terlihat lebih pink kalau saat pagi dan sore hari",sahut pak Hadi yang merupakan guide kami selama di Lombok.Yap benar sekali,warna pasirnya tidak terlihat begitu kemerahan,itu dikarenakan kami tiba di pantai ini saat terik matahari.Tapi itu tidak mengurangi niat saya untuk mencari tau apa sih yang keren dari pantai ini? ;)

     Saat saya mengunjungi pantai tangsi,pantai ini tak begitu ramai,hanya saja ada beberapa bule yang berkunjung dengan sepeda motornya,mungkin karena bukan hari libur sehingga pantai ini tidak terlalu ramai.Jarak yang jauh dari perkotaan menjadi alasan kenapa pantai ini masih sedikit pengunjung.Tapi saya yakin,dengan kecantikan yang diberikan pantai ini maka suatu saat pasti akan menjadi objek wisata andalan pulau Lombok.



Tiba di Pantai Tangsi


Pantainya keren kan?


     Makan Masakan Lombok
     Melakukan suatu perjalanan dengan mencicipi makanan khas daerah kunjungan merupakan hal yang wajib dilakukan oleh para traveler khususnya travel blogger.Kenapa?yah karena sangat rugi jikalau berkunjung ke suatu tempat tanpa mencoba masakan khas dari daerah tersebut,karena tidak dapat dipungkiri bahwa dari Sabang sampai Merauke memiliki makanan khas yang berbeda serta cita rasa yang berbeda pula,hal inilah yang membuat Indonesia kaya akan kuliner Nusantara.Saya ambil contoh nih,misalkan sambal,sambal itu identik dengan cabai,tomat dan garam,namun semua sambal yang ada diseluruh daerah di Indonesia memiliki cita rasa yang berbeda,nah itulah yang meyakinkan saya bahwa Indonesia itu kaya cita dan rasa.Setuju???

     Tidak dapat dipungkiri bahwa masakan Indonesia itu terbuat dari rempah-rempah pilihan yang sudah teruji khasiat dan rasanya sejak zaman dahulu,itu sebabnya banyak negara lain menjajah bangsa kita hanya karena ingin menguasai kekayaan alam yang kita miliki.Setiap masakan diracik dari bumbu-bumbu pilihan dengan tangan lihai para nenek moyang kita yang telah menciptakan masakan itu.Sebut saja Lombok,pulau yang banyak menyimpan wisata kuliner dibalik pesona alamnya.

     Saat di pantai Tangsi,saya berkesempatan untuk mencoba masakan Lombok yaitu Pelecing Kangkung dan Ikan Kuah Kuning.Sebenarnya saya tidak terlalu asing dengan makanan ini,karena didaerah saya (Sumbawa) sangat banyak jumpai pedagang yang menjual Pelecing Kangkung,nah itu tadi,rasanya pasti berbeda.Di Sumbawa juga ada makanan khas mirip dengan Ikan Kuah Kuning khas Lombok,namanya Singang,dari segi penampilan tidak jauh berbeda,namun yang membedakan dari segi rasa,itupun tidak terlalu berbeda juga,hahaha.

Masakan ini enak banget sumpah :D

Pohon yang berbaris rapih dengan indahnya

Tempat makan


Mengenal Lebih Dekat Pantai Tangsi
     Perut sudah terisi penuh,tenaga sedikit demi sedikit kembali pulih,sudah waktunya untuk kembali menjajal keindahan pantai pink ini.Terlihan sekawanan anjing menikmati santapan siang mereka,cuaca sedikit mendung menutupi sang mentari yang beberapa menit lalu mengikis kulit dengan terpaan sinarnya.Gemuru ombak dan gesekan dedaunan terhempas angin terdengar begitu jelas,sungguh perpaduan suara alam yang menenangkan hati.

     Hanya dalam waktu 3 menit dari warung makan kita bisa mendaki bukit pantai ini,tidak begitu menguras tenaga.Setibanya dipuncak bukit,ada sekawanan monyet yang menyambut kami dengan lincahnya menari diatas ranting pohon,ada juga yang sedang menyuapi anaknya makan,sesekali mereka menghampiri saya dan seketika lari dengan kaki kecilnya,tampaknya mereka sedikit bersahabat.

     Dari atas bukit kita bisa melihat jelas lekuk bentuk pantai Tangsi ini,memandang gili-gili kecil yang jauh di depan mata,sembari menyaksikan elang beratraksi di atas cakrawala,menyaksikan deburan ombak berlomba menyusuri bibir pantai,melengkapi indahnya pantai ini.Beberapa menit kemudian hujan turun tak terbendung,tetesan air membasahi tanah bukit yang kering dan gersang,bau khas tanah kering sangat terasa.Suasana terasa begitu sejuk dan damai,meratapi sudut demi sudut pantai ini dari rumah kecil diatas bukit yang tak berdinding sembari bercengkrama dengan sepasang kekasih tua yang sedang asik menyantap lauk sederhananya.

     Tanah basah,suasana sejuk,debu yang tadi berperang melawan hasrat sudah tak ada lagi,hanya menyisakan keindahan yang begitu sempurna.Saya kemudian memandang pasir pantai dari ketinggian,nampaknya sudah terlihat sedikit demi sedikit kecantikan pasir pink yang tadi sempat tak terlihat.Warna pink yang terbentuk dari pecahan alga merah,serta birunya air laut merupakan kombinasi warna yang sempurna.

Pasirnya mulai berubah warna

Pasir pink

Pasirnya halus banget

Pemandangan dari atas bukit
Leyeh-leyeh :D


     Sungguh pantai ini banyak memberikan kesan yang sangat luar biasa,jauh dari hiruk pikuk perkotaan membuat betah berlama-lama disini.Suasana yang asri serta pemandangan yang indah membuat bagi yang berkunjung ingin segera kembali,ke pantai berpasir pink ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar