Jumat, 19 Desember 2014

Air Terjun Pamurun

    
Keren kan?? :D By:Fahry Samalewa

 Jika berbicara tentang air terjun di Sumbawa maka tidak akan ada habisnya,dikarenakan pulau ini menyediakan begitu banyak air terjun indah yang wajib untuk dikunjungi.Termasuk air terjun Pamurun di desa Bangkat Monteh,Kec.Brang Rea,Kab.Sumbawa Barat,NTB.Daerah ini banyak menyediakan keindahan dan keunikan yang membawa dampak positif bagi pariwisata NTB.

     Jika kita mendengar kicauan burung di luar sana,sering terdengar bahwa Pulau Sumbawa hanya sekedar Pulau Gersang nan panas yang tidak menyediakan secerca keindahan didalamnya,dan ada juga yang bilang kalau Pulau Sumbawa itu biasa aja.Biasa aja???siapa bilang??pernyataan kalau Sumbawa itu biasa-biasa aja  tiba-tiba terbantahkan ketika saya melihat betapa banyaknya destinasi wisata yang mungkin belum terjamah dan dilewati oleh wisatawan,yah surga tersembunyi yang terlewatkan.Benar kata pepatah bahwa "Tak Kenal Maka Tak Sayang".Jadi jika kalian ingin menyayangi sesuatu,maka kenalah terlebih dahulu.So,visit Sumbawa. :)


     Kembali ke air terjun Pamurun.Saya dan tema-teman melanjutkan perjalanan di Kabupaten Sumbawa Barat yang sebelumnya sudah melakukan trip ke Gua Mumber.Dari Gua Mumber kita hanya butuh waktu sekitar 20 menit saja untuk sampai ke tempat ini.Perjalanan ke air terjun lumayan ekstrim,tanjakan dan turunan serta jalanan yang licin akibat hujan memacu adrenalin kami.But,we are happy. :D


     Air terjun ini memiliki daya tarik tersendiri,karena memiliki air yang sangat bersih berwarna hijau serta bertingkat.Di air terjun ini juga terdapat kolam yang cukup dalam dan cocok untuk anda yang gemar berenang,jika tidak bisa berenang jangan coba-coba deh,ntar malah tenggelam lagi,kan berabe,hehe.Oh iya,bagi anda yang suka loncat sini sana gak karuan mendingan loncat dari atas air terjun ini aja,dijamin seruuuu bingitzz.Lagi-lagi harus bisa berenang loh ya,kalo gak bisa,mending hasrat untuk loncat dikubur dalam-dalam,hahaha.


Eksis dulu pemirsa :D



   
     Saran saya sih kalau mau ke air terjun ini harus ramai-ramai,selain menyenangkan juga berjaga-jaga jika terjadi apa-apa,soalnya air tejun ini teletak di sekitar hutan yang belum ada penduduk sama sekali alias sepi sunyi,dan harus prepare makanan dan minuman dari rumah ya.Sedia payung sebelum hujan.

     Saya berharap akses di tempat ini segera diperbaiki khususnya jalan meuju air terjun agar semua orang dapat dengan mudah mengunjunginya,namun bukan hanya disini saja yang aksesnya harus diperhatikan,tempat-tempat yang bisa menjadi objek wisata juga harus di perhatikan khususnya oleh pemerintah.Karena jika tidak ada campur tangan dari pemerintah maka yang berpotensi menjadi objek wisata tidak akan terwujud.Sekian dari ane,wassalam :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar